Wednesday, July 31, 2019

Rabu Review : Donat kentang terenak dari Dapur Navita

Donat vla cokelat
Donat Vla Cokelat by Dapur Navita (dok. Pribadi)
Rabu review kali ini, saya akan mengulas donat kentang terenak dari Dapur Navita. Duh, belum mulai aja, saya sudah ngiler ini membayangkan makanan yang akan diulas, hahaha. Buat pembaca yang juga followers saya di Instagram, pasti pernah 1-2x melihat saya mempublikasikan donat kentang di stories Instagram. 

Donat kentang terendul dan enaknya kebangetan. Pertama kali, saya memesan donat buatan Dapur Navita itu nitip salah seorang anggota Komunitas BirthClub2016 (Mama Cula). Sekali mencoba, saya langsung ketagihan karena enak, manisnya juga pas. Donat kentangnya ada filing vanilla dan coklat, dua-duanya enak. Tapi anak-anak sukanya donat tabur mesis. Selain membuat donat kentang, Dapur Navita juga membuat beberapa jenis kue lainnya, yaitu Brownies panggang, Kue Coklat Siram, Choco lasagna, Bolu Pisang, Onde-onde, Cilok, Pampis dan juga olahan ayam (ceker, sayap dan paha).




Brownies Almond
Brownies Almond by Dapur Navita di Korea (dok.Pribadi)
Hampir semua makanan buatan Dapur Navita pernah saya beli, kecuali pampis (karena saya memang tidak suka ikan, hehehe). Saya suka sekali donat cokelat, brownies, kue coklat siram dan cilok. Browniesnya bisa awet sampai lebih dari seminggu karena dipanggang. Saya bawa itu brownies ke korea selama 3 hari dan browniesnya masih enak. Tapi yang membuat saya kesal adalah semut cepat sekali merubungi brownies Almond (Jadi, kalau pesan brownies almond, harus segera masuk kulkas biar tidak dikerubungi semut. Brownies lainnya aman kok.)

Kue COklat Siram
Kue Coklat Siram dg es krim (dok. dapur navita)

Kalau kue coklat siram, semakin mantap rasanya kalau dikasih toping es krim (inipun saya diajarin sama Mbaknya, hahaha). Itu meleleh di mulut (duh,,menulisnya sambil menelan ludah di tenggorokan, berkhayal itu masuk mulut, hahaha). Sedangkan ciloknya, saya suka kuah kacangnya karena tidak terlalu pedas.

Cilok kuah
Cilok kuah kacang by Dapur Navita (dok. Pribadi)

Dapur Navita membuka pesanan untuk pengiriman dengan kurir setiap hari selasa, kamis dan sabtu tapi tanggal merah libur ya meski termasuk hari pengiriman. Untuk ongkos kirim di hari pengiriman ke Jakarta itu tarifnya flat Rp.25.000,00. Diluar hari pengiriman, ongkos kirimnya mengacu pada biaya ojek online (biasanya lebih dari Rp.25.000,00, karena ongkos kirim dari Depok ke Rumah di Pancoran saja itu Rp.60.000,00). Beberapa kali saya memesan diluar hari pengiriman karena memang kebutuhannya banyak sehingga tidak terlalu berat di ongkos kirim ketimbang beli hanya 1. 

Dapur Navita selalu laris manis setiap kali membuka pesanan di hari pengiriman. Kalau pelanggan itu umumnya melihat penjual selalu sukses, jarang sekali yang melihat proses suksesnya. Berhubung saya itu orangnya kepo, jadilah saya tanya cerita singkat awal mulanya Dapur Navita.



Dapur Navita
Photo by Dapur Navita

Dapur Navita berdiri sejak tahun 2014. Bermula dari berjualan donat, risol, dadar gulung dan ada juga yang di titip ke warung. Penitipan ke warung menggunakan sistem bagi hasil dengan proporsi 80% untuk Dapur Navita dan 20% untuk warung. Pertama kali menitipkan jualan di warung, jualannya langsung laris manis tak bersisa. Namun hari kedua malah banyak yang tersisa, tapi ini sudah menjadi resiko berjualan.

Akhirnya Dapur Navita mulai pindah jalur dengan menitipkan jualan ke tempat kerja temen di kawasan kuningan dengan interval beberapa kali titip dalam seminggu. Namun, tidak mungkin hanya menjual kue yang sama, pembeli lama-lama akan bosan juga. Pertama kali bikin pampis, itu awalnya  mencoba resepnya punya Teh Ricke. Ikan Cakalangnya juga tidak beli, itu oleh-oleh dari Manado. Lalu, Pampis dititipkan ke kantor teman dan sebagian dikirimkan ke teman dekat untuk dicicipi. Alhamdulillah Dapur Navita mendapat respon yang baik. Dapur Navita memulai iklan di facebook, promo di grup kuliner dan ada beberapa teman yang juga bantu promoin di akun facebooknya.

Sebelum tahun 2016, Dapur Navita memang sudah memiliki mixer donat dan sudah menjual donat tapi menurutnya masih donat biasa. Karena keinginan memuaskan pelanggan dengan rasa yang premium, Dapur Navita membuat donat lagi. Tapi kali ini donatnya diisi dengan vla. Pertama kali membuat donat vla, Dapur Navita membawanya ke sebuah acara yang diselenggarakan temannya. Sekaligus Dapur Navita ingin meminta kesan dan pesan atas produk donat terbarunya. Dari situlah Dapur Navita memulai jualan donat vla.

Alhamdulillah sampai hari ini, makanan buatan Dapur Navita selalu disukai pembeli. Semua itu berkat kebaikan dari para pembeli yang membantu promosi dari mulut ke mulut. Beberapa pembeli kadang memberikan testimoni kepuasannya tanpa diminta. Selama ini, Dapur Navita hanya menggunakan media sosial sebagai sarana promosi produknya.

Rencananya ke depan, Dapur Navita ingin rumahnya disulap menjadi mini cafe. Sehingga tidak hanya melayani pemesanan online, tapi pembeli juga bisa mencicipi makanan buatan Dapur Navita di rumahnya. Sesuai dengan slogannya, Dapur Navita hanya ingin memberikan yang terbaik buat para pelanggannya dan semoga dari bermuamalah ini bisa jadi semakin banyak saudara.

Wah,,,niatnya tulus sekali Dapur Navita. Semoga rencana mini cafenya segera terwujud dan semakin banyak jenis produknya.

Semoga artikel ulasan ini bermanfaat ya. (btw, penulisnya langsung ileran gara-gara nulis artikel makanan, hahaha). 

Instagram : Dapur_Navita

6 comments:

  1. Semoga mini Cafenya terwujud...
    Brownisnya kelihatan enak banget, apalagi ciloknya

    ReplyDelete
  2. Waduh ngiler nih Mbak saya sama brownies almondnya. Enak banget tuh hihi

    ReplyDelete
  3. Baru saja baca judulnya saya sudah menjadi lapar hehe. Soalnya makanannya enak banget

    ReplyDelete
  4. Donat, uh enak banget tuh Mbak. Saya mau dong satu donatnya hehe

    ReplyDelete
  5. Wah emang enak banget nih Mbak donat vla dapur navita ini hihi

    ReplyDelete
  6. Wah bermanfaat banget nih Mbak artikelnya. Terima kasih atas informasinya

    ReplyDelete

Please kindly write your comment... Thanks in advance for comment ... wishes my blog inspire you... ^^ |

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...